Minggu, 08 April 2012

PERAN PEMUDA DAN MAHASISWA TERHADAP KEMAJUAN BANGSA (Era Dulu dan Era Sekarang)


Peran Pemuda dan mahasiswa terhadap bangsa dalam menegakan Kepemimpinan yang baik. Untuk memberikan penjelasan makna serta menghindari meluasnya pembahasan seorang pemimpin yang memimpin bangsanya kearah perkembangan bangsa yang makmur, sejahtera, aman, dan sesuai dengan kebutuhan rakyat. Demi penegakan suatu kepemimpinan yang adil dan baik tidak cukup dengan seorang pemimpin semata, tetapi pemuda dan peran pemuda dalam pembangunan Indonesia mada masa dulu sangat berperan penting untuk menyumbangkan pikiran,konsep sampai partisipasi dalam melaksanakan tugas sebagai warga Negara. Banyak kalangan baik itu tingkat tinggi maupun yang rendah menilai pemuda sekarang tidak ada kemajuan, tetapi dulu perjuangan kemerdekaan sampai kemerdekaan era dulu dan sekarang  sangat antusias untuk mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia. Dalam suatu kemajuan bangsa pasti mahasiswa dan pemuda Indonesia menjaga bangsanya untuk lebih maju lagi dalam segala hal yang bermanfaat.
 kemajuan bangsa yang tumbuh dan berkembang di era globalisasi saat ini merupakan ciri peran pemuda sebagai kekuatan moral, social, sebagai perubahaan semua pembangunan nasional dan perubahan bangsa kearah yang lebih baik. perkemabngan teknologi dan media informasi yang canggih membawa suatu perubahaan dan suatu kebanggaan bagi pemuda dan mahasiswa.
Kemajuan suatu bangsa bahwa perkembangan yang pesat pemuda dan mahasiswa dapat mengenal dunia luar, mengenal perekonomian, kesehatan, pendidikan,dan menatap masa depan. Generasi Muda kumpulan orang-orang yang masih mempunyai jiwa, semangat, dan ide yang masih segar dan dapat menjadikan bangsa ini lebih baik, orang-orang yang mempunyai pemikiran yang bagus untuk mengisi pembangunan dan mempertahankan kemerdekaan bangsa.
Sekarang ini banyak sekali pekerja tingkat tinggi yang korupsi sehingga memberikan contoh yang tidak baik kepada penerus bangsa pemuda di negeri ini menjadi terpengaruh, maka bangsa maju tetapi manusia masih belum sadar apa yang diperbuat. Semakin banyak para korupsi dan semakin banyak permasalahan dibangsa ini, maka dari itu para pemuda harus memberikan contoh yang lebih baik agar bangsa ini akan tetap maju. Peran pemuda dan mahasiswa  menciptakan kereatif, inofative untuk membangun bangsa lebih maju  Dengan demikian tumbuh subur dalam mengembangkan.
Sekarang ini bangsa kita maju tetapi kita sebagai pemuda dan mahasiswa harus mempertahankan kemajuan, dan mengembangkan budaya di bangsa kita ini agar bangsa kita terkenal kekayaan budaya,kesenian dan kekayaan alam dibangsa lain sehingga bangsa kita tetap maju.
Generasi Muda yang mempunyai banyak kumpulan orang-orang yang masih memunyai jiwa, semangat, dan ide yang masih segar dan dapat menjadikan Negara ini lebih baik, orang-orang yang mempunyai pemikiran yang visioner. sudah saatnya generasi muda bergerak dan melakukan perlawanan terhadap kaum-kaum tua yang memimpin negeri ini yang tidak berpihak kepada bangsa. Lingkungan sangat penting dalam kehidupan seorang manusia yang sukses,  kemampuanya menyesuaikan diri dengan lingkungannya. para pemuda dan mahasiswa yang telah membawa bakat kepemimpinan yang baik pasti akan  mampu menjadi pemimpin dikemudian hari dan memajukan bangsa.
Banyak kalangan baik itu akademisi, sejarahwan, sampai pejabat Negara menilai pemuda sekarang tidak ada taringnya, tetapi dulu perjuangan kemerdekaan sampai kemerdekaan dan lengsernya sukarno (orde lama) sampai orde baru, sangat antusias untuk mengisi kemerdekaan bangsa Indonesia. Pemuda semasa orde baru karena dikontrol oleh diktator (pemerintahaan suharto) diwajibkan untuk melaksanakan tugas yang diberikan oleh pemerintah. Kemerdekaan Indonesia pun digerakan oleh pemuda Indonesia, kalo menelusuri sejarah pemuda Indonesia kita ketahui bahwa organisasi Budi utomo dan memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Dan akhirnya bangsa Indonesia sekarang ini tetap maju. Para pemuda dan mahasiswa sangat bangga para pejuang dulu dengan mengorbankan hidupnya untuk bangsanya agar maju. Didalam suatu Negara tentunya terdapat seorang pemimpin yang memimpin bangsanya kearah perkembangan bangsa yang makmur, sejahtera, aman, dan sesuai dengan kebutuhan rakyat. Demi penegakan suatu kepemimpinan yang adil dan ideal terutamanya tidak cukup dengan seorang pemimpin semata. Maka dari itu para pemuda dan mahasiswa harus menjadi yang terbaik untuk bangsa agar bangsa tetap maju dan menjadi kebanggaan bangsa. Dan memiliki rasa tanggung jawab dan memberikan kemakmuran, ciptakan sesuatu yang bermanfaat untuk bangsa agar tetap dan lebih maju.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar